Tips Merawat Kondisi Aki Sebelum Rusak

Tips Merawat Kondisi Aki Sebelum Rusak | Aki sebagai sumber penyimpanan energi kelistrikan di mobil, hendaklah mendapat perawatan. Pastikan kondisinya dalam kondisi prima agar tak merepotkan. Inilah tips periksa dan rawat kondisi aki sebelum rusak.

Komponen kelistrikan yang cukup penting dalam sebuah mobil adalah aki. Sesuai fungsinya, aki hanyalah sebatas tempat penyimpan kebutuhan daya listrik saat mesin dalam kondisi mati dan menjadi penstabil arus listrik ketika mesin bekerja.

Dari perannya tersebut, aki pun memilik usia pakai. Bila perawatan dilakukan dengan benar, usia aki bisa mencapai 3 tahun, tapi rata-rata usia pakai aki saat ini sekitar 1,5 hingga 2 tahun.

Atas faktor itulah, Anda perlu mengetahui gejala kerusakan aki. Pasalnya, bila komponen penyimpan daya listrik ini bermasalah, otomatis akan merepotkan sang pemilik mobil. beruntung bagi Anda pemilik kendaraan dengan transmisi manual, dapat mengakali starter mesin dengan cara mendorongnya. Bagaimana bila transmisi mobil Anda berjenis otomatis. Tak ada cara lain kecuali men-jumper aki mobil Anda dengan mobil lainnya atau menggantinya langsung via layanan antar aki.

“Beberapa hal yang kurang diperhatikan dalam merawat aki, seperti mobil sering parkir di bawah terik matahari yang panas sehingga Suhu panas tersebut membuat cairan elektrolit di dalamnya cepat menguap dan mengurangi daya aki itu sendiri. Mobil sering ditinggal dalam waktu yang lama tanpa melakukan pemanasan mesin. Pemasangan aksesori tidak standar pada mobil seperti lampu utama dan audio dengan daya yang besar,” ujar Achirin selaku Quality Assurance Astra Otoparts.

Apa saja ciri kerusakan aki?

Starter susah, Terkadang anda mengalami mobil susah di-starter atau bahkan tidak bisa hidup saat dinyalakan.

Kelistrikan tidak stabil, seperti klakson tiba-tiba suaranya lemah bahkan bisa tidak bersuara dan lampu utama yang saat malam hari terlihat sedikit redup.

Voltmeter, Aki yang bagus memiliki tegangan 12,6 volt sehingga jika kurang dari 12 volt berarti ada kerusakan yang membuat aki tidak mampu menyimpan tegangan.

Sumber

Dapatkan Promo Penawaran Terbaik dan bonus menarik lainnya, Jika anda menggunakan Form Simulasi Kredit (Ajukan Online sekarang juga, proses cepat & mudah)
Untuk mengetahui secara detil setiap angsuran Mobil, bisa menggunakan Form Simulasi kredit dibawah ini
Form Simulasi Kredit
_____________________________________________________________________________
Atau Hubungi Kami Langsung di no
Klik Telp:
Klik Whatsapp: 085277956145
Harga Toyota Rush Bandung
Posted in Tips Trik and tagged aki mobil, aki mobil cepat rusak, harga aki mobil.